Sempat Alami Kekosongan, Kades Ngujung Maospati Resmi Lantik 3 Formasi Perangkat Desa

Tag: , , , , ,

Magetan — Nusativi.com — Kekosongan jabatan perangkat desa jika dibiarkan terlalu lama akan berdampak menurunnya kualitas pelayanan kepada masyarakat. Untuk itu Pemerintah Desa Ngujung dalam hal ini melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan perangkat desa baru yang akan menduduki 3 formasi jabatan.

 

Pengambilan Sumpah Janji dan Pelantikan Perangkat Desa Ngujung dilaksanakan bertempat di Balai Pertemuan warga Desa Ngujung, Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan. Kamis pagi, (27/02/2025).

 

3 formasi jabatan tersebut meliputi Kaur Perencanaan, Kamituwo I, Kamituwo III secara resmi dilantik dan diambil sumpah jabatannya sebagai Kasi Pemerintahan dengan disaksikan oleh Kepala Dinas PMD atau yang mewakili, Forkopimca Maospati, Jajaran Pemerintahan Desa Malang serta tokoh masyarakat setempat. 

 

Rangkaian acara diawali dengan pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan, sambutan-sambutan, doa, penutup kemudian diakhiri sesi ramah tamah dan foto bersama. 

Saat ditemui usai acara, Kepala Desa Ngujung Madun saat diwawancara oleh awak media berharap agar kedepan perangkat desa yang dilantik bisa mengemban amanah dengan baik serta memiliki tanggung jawab besar terhadap pemerintahan di Desa Ngujung. Menurutnya perangkat desa memiliki peran untuk membantu Kepala Desa dalam melaksanakan tugas pelayanan kepada masyarakat, pembangunan desa, dan pemberdayaan masyarakat, sehingga tanggung jawab tersebut harus dilaksanakan sungguh-sungguh sesuai dengan aturan yang berlaku.

 

Dirinya berpesan, tugas sebagai perangkat desa bukanlah pekerjaan yang ringan, namun dengan dedikasi, kerja keras, dan sinergi, tantangan tersebut dapat dihadapi dengan baik, harus lurus dalam menjalankan tugas, tidak melenceng dan melanggar aturan. 

“Jabatan yang diemban ini adalah amanah dari masyarakat, jadi laksanakanlah tugas ini dengan penuh keikhlasan, integritas, dan profesional,” pungkasnya. 

 

Madun juga menyampaikan sebelumnya sebanyak 73 orang mendaftar sebagai calon kandidat perangkat desa yang akan menempati tiga formasi jabatan. 

 

Pengisian kekosongan jabatan perangkat desa tersebut sangat perlu untuk dilakukan karena memiliki peran vital dalam pelayanan masyarakat, pembangunan desa, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 

 

“Sejak 2024 lalu ada sejumlah formasi jabatan yang kosong, itu dikarenakan ada beberapa mutasi, sebagai contohnya saya yang dulu menjabat sebagai Kaur Keuangan, lalu mencalonkan diri sebagai Kepala Desa dan otomatis jabatan tersebut kosong,” ungkapnya. 

 

“Ada kurang lebih sebanyak 73 pendaftar yang masuk ke kita, dengan seleksi yang ketat insya allah ini hasilnya yang terbaik, kita mendapatkan kandidat yang berkompeten, yang mempunyai jiwa pengabdian terhadap pemerintah, dan bisa bekerjasama demi kemajuan Desa Ngujung kedepan,” tambahnya. 

 

Acara pelantikan perangkat desa ini berlangsung lancar dan penuh khidmat, diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh tokoh agama setempat. Setelah prosesi resmi selesai, para undangan berkesempatan memberikan ucapan selamat secara langsung kepada perangkat desa yang baru dilantik serta mengadakan sesi foto bersama. Pelantikan ini diharapkan menjadi langkah awal yang baik untuk peningkatan pelayanan dan pembangunan di Desa Ngujung.  (Dk)