Melalui Pokir, Anggota DPRD Magetan H. Parni Hadi Realisasikan Perbaikan Jalan Desa Manjung

Tag: , , , , ,

Magetan || Nusativi.com || Kemajuan disegala sektor merupakan tanggung jawab semua orang, namun peningkatan pada bidang infrastruktur dan pembangunan merupakan kewajiban pemerintah sebagai penyedia anggaran.

Dalam hal ini legislatif turut serta memiliki perannya masing-masing dalam pembangunan daerah. Disamping berperan penting dalam menentukan arah kebijakan negara dan mengawasi kegiatan pemerintah legislatif juga berkewajiban melaksanakan program untuk kepentingan masyarakat.

Oleh karena itu Sepanjang 1,5 kilometer jalan di Desa Manjung, Kecamatan Barat, Kabupaten Magetan diperbaiki oleh anggota DPRD Magetan Dapil II H. Parni Hadi. Pekerjaan perbaikan jalan telah selesai dilakukan pada Jum’at (16/06/2023) kemarin.

Jalan Desa Manjung tersebut sudah lama belum diperbaiki dan kondisinya saat ini mengalami rusak dan berlobang. Hal tersebut tentu akan menjadi kendala serta membahayakan warga yang melintas apalagi saat musim penghujan tiba.

Selain untuk aktivitas warga desa, pembangunan dan perbaikan infrastruktur jalan ini juga untuk menopang sektor perekonomian dan pertanian. Sebab, wilayah Desa Manjung memiliki potensi besar pada ketersediaan pangan di Kabupaten Magetan karena sebagian besar masyarakat berprofesi sebagai petani.

Anggota DPRD Magetan H. Parni Hadi mengatakan perbaikan jalan tersebut merupakan aspirasi dari masyarakat yang mengeluhkan jalan di lingkungan Desa Manjung dalam kondisi rusak sehingga menyulitkan para pengguna jalan untuk melakukan mobilisasi setiap harinya.

“Sudah ada beberapa jalan kita perjuangkan dan sekarang sudah diperbaiki seperti, seperti di Desa Manjung ini yang sudah kesekian kalinya, tak hanya persoalan jalan saja namun ada masukan melalui aspirasi masyarakat terkait Jalan Usaha Tani, maka itu sebisa mungkin akan kita realisasikan juga, kalau memang tahun ini belum bisa maka kita usahakan di tahun 2024 mendatang,” katanya.

“Kecamatan Barat merupakan salah satu wilayah kecamatan yang mempunyai mobilitas tinggi dalam sektor perekonomiannya, Sehingga kemajuannya melalui peningkatan infrastruktur harus diperjuangkan,” imbuhnya.

Menurut H. Parni salah satu cara mendorong kemajuan wilayah kecamatan adalah dengan meningkatkan infrastruktur. mengingat ada potensi ekonomi yang sangat besar akan mudah dikembangkan dengan hadirnya infrastruktur tersebut.

Maka keberadaan jalan yang akan menghubungkan desa satu dengan lainnya, diyakini akan memudahkan aktivitas perekonomian di wilayah sehingga kesejahteraan masyarakat dapat meningkat.

“Ini komitmen kami sebagai anggota DPRD, dengan harapan perekonomian di wilayah khususnya desa dapat cepat maju dengan penyediaan infrastruktur yang memadai,” ungkapny.

Sejumlah pembangunan yang beliau realisasikan selama ini merupakan sebagai bentuk kontribusinya kepada masyarakat, agar masyarakat dapat menikmati kemajuan dalam segala sektor.

“Semua kita tampung dari aspirasi masyarakat. Kalau jalan bagus masyarakat juga terbantu, hal ini juga berpengaruh kepada nilai ekonomi masyarakat,” tambahnya.

“Melalui Pokir ia akan terus berkontribusi dan hadir untuk masyarakat dalam setiap kesempatan sesuai tupoksinya sebagai wakil rakyat,” tutupnya. (Vha)